Minggu, 01 Desember 2013

Midgetville

Midgetville adalah mitos perkotaan mengenai pedesaan khusus untuk para hobbit atau 
manusia kerdil di daerah perkotaan. di desa tersebut terdapat pemukiman yang 
berukuran kecil lengkap dengan halaman rumahnya.



warga sekitar midgetville  mengatakan berbagai  mitos mengenai keberadaan 
pemukiman mini tersebut. beberapa sumber mengatakan bahwa awalnya desa tersebut 
dibangun oleh para kurcaci.

 

selama bertahun-tahun masyarakat percaya bahwa para kurcaci telah menetap dan 
membangun pemukiman. meskipun belum terbukti kebenaran tentang eksistensi para 
kurcaci yang membangun pemukiman tersebut, akan tetapi mitos mengenai midgetville 
telah melegenda di beberapa negara bagian di amerika.

salah satu kisah yang paling terkenal adalah penampakan gerombolan kurcaci yang datang dan menjarah 
perumahan penduduk. para penduduk mulai resah dengan gerombolan kurcaci pengacau. bahkan 
beberapa penduduk terlibat perselisihan dengan para kurcaci tersebut.

akan tetapi mitos mengenai midgetville di amerika serikat perlahan mulai terkuak pada 
tahun 1939, ketika suksesnya film the wizard of oz  yang menggunakan jasa para 
orang kerdil sebagai figuran di film tersebut. orang-orang kerdil yang sukses dan 
meraup banyak uang mampu membeli tanah dan membangun pemukiman di 
longbeach, california,  USA. Sejak saat itu mitos mengenai eksistensi para kurcaci hanya sebatas hoax.


seseorang di midgetville



Tidak ada komentar:

Posting Komentar